Newcastle vs PSG: Malam yang Luar Biasa di St. James Park, Les Parisiens Kebobolan 4 Gol
MARIBATULIS - Newcastle United sukses mengalahkan Paris Saint-Germain (PSG) di matchday ke-2 Liga Champions. The Magpies tampil apik dan berhasil membobol wakil Prancis 4 gol.
Newcastle vs PSG berlangsung di St. James' Park, Kamis (05/10/2023) dini hari WIB. Tuan rumah memimpin 2-0 di babak pertama lewat Miguel Almiron dan Dan Burn.
Disusul gol Sean Longstaff dan ditutup dengan gol Fabian Schar di injury time. Les Parisiens hanya mampu mencetak 1 gol yang datang dari Lucas Hernandez.
Pelatih Newcastle Eddie Howe mengatakan, malam kemenangan timnya adalah malam yang luar biasa. Begitu banyak cerita untuk dibicarakan dalam pertandingan itu, tapi yang pertama dan terpenting, kegembiraan bagi semua orang yang mendukung klub.
"Apa yang diberikan suporter kepada kami malam ini sungguh luar biasa," kata Howe, dikutip dari Skysports, Kamis (05/10/2023).
Meksi demikian, Howe menilai PSG adalah tim yang bagus. Kata dia, pihaknya harus bertahan dengan sangat baik dan berhasil melakukannya.
"Saya pikir, secara kolektif, semangat dan energi kami sangat bagus. Kami menciptakan hal-hal positif yang kami dapatkan di babak pertama dari tekanan yang sangat agresif, semua itu menjadi ciri khas kami ketika kami bermain bagus," jelasnya.
"Kemudian, di babak kedua kami harus bekerja lebih keras dan melewati batas," pungkasnya.
Sementara gelandang Newcastle Sean Longstaff yang turut menyumbang gol dalam pertandingan itu menyampaikan dirinya mengetahui bagaimana menjadi sebuah grup.
“Tetapi bagi saya dan Burn, mencetak gol malam ini sungguh tidak masuk akal, saya kehilangan kata-kata," aku Longstaff.
"Ada beberapa orang yang mengira tiga tahun lalu mereka akan keluar. Sejak pengambilalihan, ini sungguh luar biasa. Ini adalah malam yang luar biasa dan saya sangat gembira."
“Keluargaku akan bangga, mereka juga akan mabuk! Mereka tidak pergi keluar pada Rabu malam, tapi mungkin sekarang."
"Ini adalah elite dari elite dan mereka punya beberapa pemain terbaik di dunia. Melawan mereka sungguh luar biasa. Masih ada banyak hal yang perlu ditingkatkan, tapi malam ini kami akan merayakannya," tukasnya.
Terpisah, pelatih Luis Enrique mengaku pertandingan malam itu adalah malam yang sulit, dirinya merasa tidak pantas mendapatkan kekalahan, namun dia menilai Newcastle sangat efektif di bagian akhir dan timnya melakukan beberapa kesalahan.
“Pada level itu, selalu sulit untuk menerima hal tersebut, namun ketika Anda melakukan kesalahan, Anda harus menanggung akibatnya."
"Saya pikir gagasan untuk menyambut tekanan mereka berhasil. Kami berusaha menciptakan peluang sebanyak mungkin di depan gawang mereka, namun kami tidak bekerja secara efektif di sana," imbuh Enrique.
(mbt/mbt)