Meski Kalah dari Real Madrid, Pelatih AC Milan Puas dengan Penampilan Timnya
Madrid vs Milan (Foto: Istimewa) |
MARIBATULIS - Real Madrid berhasil mengalahkan AC Milan dalam laga uji coba pramusim. Meski kalah, pelatih Stefano Pioli mengaku puas dengan penampilan timnya.
Laga yang berlangsung di Rose Bowl, Pasadena, California, pada Senin (24/07/2023) pagi WIB. Los Blancos berhasil comeback dari Rossoneri dengan hasil akhir 3-2.
"Para pemain baru memasukkan diri mereka sendiri. Romero masuk dengan baik. Simic? Saya hanya mengatakan kepadanya di pagi hari bahwa dia akan bermain sebagai starter, dia bagus," ujar Pioli dikutip Gazzetta dello Sport.
“Saya sangat menyukai Milan. Pemain kuat telah tiba, seperti Pulisic, Loftus-Cheek, Reijnders, saya suka bagaimana mereka menyesuaikan diri,"
"Mereka akan memungkinkan kami untuk memainkan sepak bola yang lebih teknis, bahkan lebih ofensif," tambahnya.
Dikatakan, setelah 10 hari dirinya melihat ada hal-hal menarik, misalnya bagaimana timnya mencoba memainkan bola. Menurutnya, Luka Romero, bermain dengan sangat baik.
"Dia baru tahu pagi ini bahwa dia akan bermain. Dia bekerja dengan sangat baik," pungkasnya.
Untuk diketahui, setelah melawan Real Madrid, AC Milan juga dijadwalkan akan bertemu Juventus dalam laga uji coba di Stadion Dignity Health Sports Park, Amerika pada Jumat (28/07/2023) pagi WIB.
(mbt/mbt)