Chelsea Tolak Tawaran, Inter Milan Gagal Permanenkan Romelu Lukaku
MARIBATULIS - Inter Milan dikabarkan gagal permanenkan Romelu Lukaku. Ini diketahui setelah Chelsea menolak tawaran yang diajukan klub berjulukan Nerrazurri itu.
Padahal, klub asuhan Simone Inzaghi tersebut mengajukan penawaran pertamanya sebesar 25 juta Euro sekaligus bonus tambahan untuk menggaet pemain berpaspor Belgia tersebut.
"Tentang Romelu Lukaku, deal off dengan Inter Milan. Dia diperkirakan akan kembali ke Chelsea pada hari Senin," tulis pakar transfer Italia, Fabrizio Romano seperti dilihat pada, Minggu (16/07/2023).
Memang, Lukaku menjadi pemain yang berstatus pinjaman ke Inter. Musim lalu, ia berhasil mencetak 14 gol, memenangkan gelar Coppa Italia, Piala Super Italia 2022 dan keluar sebagai runner up Liga Champions.
Beberapa sumber menyebutkan, The Blues menaikan harga penawaran menjadi 45 juta Euro, hal itu membuat Inter kecewa dan tidak membuka penawaran kembali.
Chelsea juga dirumorkan ingin secepatnya menjual Lukaku sebelum bulan Agustus.
Selain itu, Romano juga melaporkan, bahwa Juventus juga mengirimkan harga sebesar 37,5 juta Euro plus 2,5 juta Euro sebagai tambahan untuk memboyong Lukaku.
Hal itu berlaku ketika Juventus berhasil menjual Dusan Vlahovic, meskipun terdapat peluang terjadi pertukaran antara dua pemain tersebut.(mbt/lan)