Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Fakta-fakta Final Piala FA dan Kemenangan Man City Atas Man United

Perayaan Kemenangan (Foto: Man City)
MARIBATULIS - Piala FA akhirnya selesai. Manchester City keluar sebagai juara usai mengalah tetangga mereka Manchester United 2-1 di Stadion Wembley, Sabtu (03/06/2023) malam WIB.

Dilansir dari Opta, sederet fakta-fakta final Piala FA dan kemenangan Man City atas Man United pun tersajikan, berikut fakta-faktanya;

Duel Manchester di Piala FA merupakan kali pertama dalam sejarah. Setan Merah tercatat sebagai klub yang tampil paling banyak di final piala tersebut.

Gol pertama Ilkay Gundogan merupakan gol tercepat dalam sejarah final Piala FA. Pemain Jerman itu mengalahkan rekor sebelumnya yang dipegang oleh Louis Saha pada tahun 2009.


Ia juga termasuk pemain tertua yang mencetak dua gol di final Piala FA pada usia 32 tahun 222 hari sejak Nat Lofthouse pada 1958 di usianya 32 tahun 249 hari.


Selain itu, tercatat pula dan pertama kali dalam sejarah dua kapten kedua tim Gundogan dan Bruno Fernandes sama-sama mencetak gol dalam pertandingan tersebut.

Pep Guardiola menjadi manajer ketiga di sepak bola Inggris yang memenangkan Liga Inggris dan Piala FA dua kali dalam beberapa musim, setelah Arsene Wenger dan Sir Alex Ferguson.

The Citizen sudah mencetak 150 gol di semua kompetisi musim ini. Ini keempat kalinya klub papan atas Inggris mencetak gol sebanyak itu dalam satu musim.

Sedangkan Man United lebih sering kalah di final Piala FA dibandingkan tim manapun dalam sejarah kompetisi. Setan Merah kini kehilangan empat dari lima penampilan terakhir mereka di kompetisi.(mbt)