Indonesia vs Argentina: Ini Alasan Lautaro Martinez dan Paulo Dybala Tidak Dibawa ke Tur Asia 2023
Lautaro Martinez dan Paulo Dybala (Foto: Detiksport) |
MARIBATULIS - Indonesia vs Argentina menjadi pertandingan yang ditunggu-tunggu banyak orang, terutama para penggemar La Albiceleste. Tim asuhan Lionel Scaloni itu akan berkunjung ke Indonesia dalam laga Tur Asia 2023.
Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) telah merilis daftar pemain yang akan dibawa dalam laga Tur Asia 2023 tersebut. Sebanyak 27 pemain terbaik masuk dalam daftar, termasuk bintang Paris Saint-Germain (PSG), Lionel Messi.
Akan tetapi, dari 27 daftar pemain itu terdapat dua pemain bintang Argentina yang bakal absen dalam laga tersebut. Mereka di antaranya Lautaro Martinez yang saat ini memperkuat Inter Milan dan Paulo Dybala dari AS Roma.
Alasan tidak dibawanya Lautaro Martinez dan Paulo Dybala diungkapkan salah satu jurnalis asal Argentina, Gaston Edul. Di mana, menurutnya alasan absennya dua pemain tersebut karena dilanda cedera.
"Lautaro Martinez tidak ada dalam daftar karena dia akan menjalani perawatan pergelangan kaki untuk memulai musim depan dengan baik," tulis Gaston dalam sosial medianya yang dikutip pada Senin (29/05/2023).
Pun sama dengan Dybala, kata Gaston, di mana mantan pemain Juventus tidak mungkin dibawa ke China, Beijing akibat cedera yang dideritanya. "Tidak masuk akal baginya untuk melakukan perjalanan ke China. Mereka akan membiarkannya pulih," ujarnya.
Untuk diketahui, Argentina dijadwalkan akan menghadapi Timnas Indonesia pada 19 Juni 2023 setelah menghadapi Australia di Beijing. Bahkan, pelatih Shin Tae-yong juga telah merilis sebanyak 26 pemain untuk menghadapi juara bertahan Piala Dunia 2022 tersebut.(mbt)