Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jual Beli Serangan, Arsenal vs Man United Imbang di Babak Pertama

Pemain Arsenal saat melakukan selebrasi (Foto: Istimewa)


MARIBATULIS - Laga Arsenal vs Manchester United pada Minggu (22/01/2024) pekan ke-21 Liga Inggris musim 2022/2023 di Emirates Stadium berlangsung ketat. 

Sejak ditiupnya peluit babak pertama, kedua tim sama-sama sudah saling jual beli serangan. Mula-mula tuan rumah yang mencoba membangun serangan-serangannya. 

Ini terbukti ketika, peluang pertama didapatkan Martinelli di menit ke-9, namun tendangan pemain Brasil itu masih melambung tinggi dari gawang yang dijaga David de Gea.

Tak mau kalah, Man United juga mencoba mencoba menerobos jauh ke depan, namun pertahanan pemain-pemain The Gunners mampu menghalau pergerakan anak asuhan Erik ten Hag.

Hingga menit ke-15 belum ada juga gol tercipta, baik dari Arsenal maupun Man United, di tengah serangan-serangan yang dibangun kedua tim. 

Dua menit kemudian, Man United membalikkan keadaan dengan tendangan keras Marcus Rashford dari luar kotak penalti di menit ke-17.

Gol tersebut mula-mula tercipta dari blunder dua pemain Arsenal di sisi kanan lapangan, dari situ Rashford memanfaatkan dan membawanya sedikit mendekat ke gawang dan menebaknya. 


Alhasil, tendangan keras yang mengarah ke sudut tiang kanan bawah gawang itu tak mampu ditepis kiper A. Ramsdale. Akhirnya skor berubah menjadi 1-0.

Pemain Man United saat melakukan selebrasi (Foto: Istimewa)


Gol Antony cs itu tidak menyurut semangat anak asuhan Mikel Arteta. Mereka terus mencoba menbongkar pertahanan setan merah. 

Usaha mereka membuahkan hasil ketika E. Nketiah mampu memanfaatkan umpan lambung dari G. Xhaka di menit ke-24. Skor akhirnya berubah menjadi 1-1.

15 menit sebelum pertandingan babak pertama berakhirnya. Setan merah mendapatkan peluang ketika Tominay melesatkan tembakannya dari jarak jauh. Sayangnya, tembakan tersebut berhasil ditepis.

Hingga peluit babak pertama berakhir tidak ada lagi gol tambahan tercipta. Sekadar diketahui, di babak pertama belum ada pergantian pemain baik dari Arsenal maupun Man United.

Statistik Pertandingan

Arsenal mencatatkan 11 kali tembakan, 2 yang mengarah ke gawang. Sedangkan Man United 2 kali melesatkan tembakan dan 2 kali pula yang mengarah ke gawang.

Dari sisi penguasaan bola, tidak selisih jauh, hanya saja The Gunners sedikit mendominasi jalannya pertandingan 51 persen berbanding persen. 

Di babak pertama pula, pelanggaran tercipta sebanyak 8 kali, masing-masing 4 kali. Sementara dari tendangan sudut Arsenal sebanyak 6 kali, sedangkan tim yang bermarkas di Old Trafford itu hanya 1 kali.(MB)