Luis Enrique Minta Maaf Usai Spanyol Kalah dari Maroko
Luis Enrique (Foto: RFEF) |
"Kami mohon maaf karena kami tidak dapat membalas dukungan dari semua penggemar dengan hasil," ucap Enrique seperti dikutip dari situs resmi Spanyol, Rabu (7/12/2022).
Menurutnya, hal terindah menjadi pemain atau pelatih adalah kemampuan untuk membuat orang lain atau yang bahkan tidak dikenal menjadi bahagia.
Dikatakan, ini olahraga, para pemain telah mengikuti rencana 99%, tetapi itu sudah berakhir dan tidak ada gunanya lagi mencambuk diri sendiri.
Mengenai pertandingan babak 16 besar melawan Maroko, Enrique menyebutkan, pertandingan itu adalah sebagai pertandingan yang seluruhnya dikuasai Spanyol, namun tidak berhasil menciptakan gol.
“Jika kami telah melakukan sesuatu, itu adalah untuk mendominasi permainan. Kami kekurangan gol, tetapi kami menciptakan situasi melawan lawan dengan tingkat pertahanan yang tinggi dan sangat tertutup," katanya.
Baca Juga: Maroko Pulangkan Spanyol Lewat Adu Penalti, Yassine Bounou Luar Biasa
"Kami bisa saja lebih efektif di menit-menit terakhir, tetapi Maroko bertahan dengan sangat baik," sambungnya.
Lebih lanjut, ia mengemukakan, Yassine Bounou merupakan contoh bagaimana jalannya pertandingan, di mana di stadion yang penuh dengan penggemar Maroko selalu lebih sulit bagi pemain.
"Bono memiliki peran yang menentukan," ujar Enrique.
Kendati demikian, dirinya merasa sangat puas dengan apa yang telah dilakukan tim, di mana para pemain dengan sempurna mewakili visi permainan yang digagas oleh pelatih maupun staf.
"Jika ada seseorang yang bertanggung jawab atas sesuatu, jelas itu adalah saya." Tutup Enrique sembari mengucapkan semoga berhasil bagi Maroko di sisa perjalanan Piala Dunia 2022 mereka.(MB)