Kekecewaan Gundogan dalam Laga Man City vs Liverpool
IIkay Gundogan (Foto: Man City) |
OLAHRAGA (MB) - Kekalahan Manchester City 0-1 sewaktu bertandang ke markas Liverpool beberapa waktu lalu cukup membuat pemain The Citizens terutama llkay Gundogan merasa kecewa.
Walaupun pertandingan antara Man City vs Liverpool jika dilihat dari sisi penguasaan bola lebih didominasi tim asuhan Pep Guardiola, namun kemenangan tetap berada di tangan tuan rumah.
Tercatat, dalam laga lanjutan pekan ke-11 Liga Inggris antara Man City vs Liverpool itu, Erling Haaland dan kawan-kawan melesatkan tembakan sebanyak 16 kali dengan presentasi penguasaan bola sebesar 64 persen.
Sementara, Liverpool hanya tercatat sebanyak 13 kali melepaskan tembakan, di mana menguasai bola sebesar 36 persen dengan tingkat akurasi operan 76 persen.
Baca Juga: Jelang Liverpool vs Man City, Ini Kata Klopp Tentang Guardiola
"Kami jelas kecewa," ucap Gundogan usai pertandingan seperti dikutip dari situs resmi Man City, Selasa (18/10/2022).
Pemain berkebangsaan Jerman itu mengaku, Man City beberapakali memberikan peluang yang cukup mudah bagi Liverpool, di mana bisa memberikan peluang untuk mencetak gol.
"Kami sedikit beruntung dalam situasi pertama dengan Mo Salah dan kemudian yang kedua dia mengkonversi," katanya.
Baca Juga: Liverpool vs Man City, Klopp Khawatir dengan Haaland?
Meskipun demikian, pemain bernomor punggung 8 itu menyebutkan, terlepas dari hasilnya, ia merasa permainan tersebut memenuhi ekspektasi dalam hal nilai hiburan.
"Ini adalah dua tim Inggris terbaik dan mungkin tim terbaik di Eropa dalam beberapa tahun terakhir," sebut Gundogan.
Menurutnya, laga tersebut tentu tentu saja akan menjadi intens dan agresif, pun sama dengan penonton, karena semua orang tahu itu akan menjadi pertandingan yang sangat bagus.
"Tapi sayangnya itu adalah hasil terburuk bagi kami," tukasnya.
Sekadar informasi, Man City berhasil mengoleksi 23 poin dan berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga Inggris, beda 4 poin dengan Arsenal yang duduk di posisi pertama. Liverpool sendiri berada di urutan ke-8 dengan 13 poin.(MB)