Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Liga Champions: PSG Menang Lawan Juventus

Kylian Mbappe

OLAHRAGA (MB) - Paris Saint-Germain (PSG) berhasil mencuri poin setelah kemenangannya melawan Juventus dengan skor 2-1 di Stadion Parc des Princess, Rabu (7/9/2022) dini hari.

Kylian Mbappe berhasil mencetak dua gol ke gawang Juventus pada menit ke 5 dan 22. Sementara satu-satunya gol Nyonya Tua dicetak oleh W. Mckennie di menit ke 53.

Pelatih PSG Christophe Galtier menilai, ada dua bagian yang berbeda saat menjamu club asal Italia itu, yang pertama PSG memulai pertandingan dengan sangat baik dan pemain sangat menikmati permainan.

"Kami memberikan beberapa peluang di babak pertama, tetapi saya pikir keunggulan dua gol di babak pertama memang pantas," kata Galtier seperti dikutip dari laman resmi PSG, Rabu (7/9/2022).

Lalu di babak kedua, kata Galtier dimana timnya terjebak oleh bola mati, dan memaksakan harus keluar lebih cepat dari yang direncanakan sayangnya. 

Baca Juga: Liga Champions: Ambisi Mbappe untuk Menangkan Pertandingan Melawan Juventus

"Begitu ada sedikit pergerakan di area ini, kami dihukum," ucapnya. 

Tentu saja, lanjut Galtier jika gol ketiga berpihak kepada PSG, pertandingan akan selesai, namun itu memberi Juventus harapan lagi. Ia juga berpikir bahwa kemenangan itu pantas. 

Dikatakan juga, kemenangan yang diraih Les Parisiensni cukup penting bagi pendukung dan kemenangan ini juga akan memungkinkan skuad untuk berkembang. 

"Karena Anda menyadari bahwa Anda perlu melakukan upaya yang luar biasa di level kompetisi ini," tukasnya.

Sementara Marquinhos, mengemukakan bahwa Liga Champions merupakan pertandingan di level tertinggi, yang harus memanfaatkan dan mendominasi permainan.

"Anda harus tetap kuat. Kami berada di kandang dengan penonton luar biasa yang memberi kami kekuatan," sebutnya. 

Baca Juga: Lawan PSG, Allegri dan Bonucci Bilang Begini

"Kami memiliki kesempatan untuk mengakhiri pertandingan tetapi kami tidak berhasil melakukannya. Inilah yang perlu kami perbaiki di pertandingan mendatang," sambungnya. 

Menurut pemain berkebangsaan Brazil itu, setiap permainan harus menciptakan gol dan itu harus dilakukan terlebih dulu sebelum lawan melakukannya. 

"Mencetak gol dan kembali ke pertandingan," ungkapnya. 

Di akhir pertandingan, kata Marquinhos cukup berbahaya bagi PSG, tetapi timnya mampu menghadapi peluang yang diciptakan Juventus. Ia juga menyebutkan, dari sebuah pertandingan yang paling penting adalah kemenangan. 

"Kami juga menjaga kekuatan ini di masa-masa sulit, untuk mengetahui cara menderita tapi tidak kebobolan gol kedua. Itu adalah hal terpenting hari ini," beber Marquinhos. (MB)